PENGARUH PEMAHAMAN PERPAJAKAN, TINGKAT PENGHASILAN, KESADARAN WAJIB PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK

Authors

  • Nadhila Tri Rachmawati Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
  • Tantina Haryati Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

DOI:

https://doi.org/10.33005/senapan.v1i1.258

Keywords:

Pemahaman Perpajakan, Tingkat Penghasilan, Kesadaran Wajib Pajak, Kepatuhan Wajib Pajak

Abstract

Upaya untuk meneliti tentang kepatuhan pajak menjadi cara efektif dalam meningkatkan perilaku kepatuhan pajak. Riset bertujuan dalam memperoleh bukti empiris dampak pemahaman perpajakan, tingkat penghasilan, dan kesadaran wajib pajak terhadap kepatuhan wajib pajak. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah UMKM yang berada di wilayah Kecamatan Sawahan, Kota Surabaya. Sampel dipilih dengan teknik purposive sampling sehingga didapatkan 52 sampel. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dari penyebaran kuesioner kepada sampel penelitian. Metode penelitian dilakukan dengan survei secara langsung kepada sampel penelitian, sedangkan data yang diperoleh dari hasil survei akan dianalisis dengan cara regresi linear berganda dibantu oleh perangkat lunak SPSS versi 26. Berdasarkan data empiris yang di kumpulkan melalui survei menunjukkan bahwa pemahaman perpajakan tidak berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak, sedangkan tingkat penghasilan dan kesadaran wajib pajak berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak.

Downloads

Published

2021-03-18

How to Cite

Nadhila Tri Rachmawati, & Tantina Haryati. (2021). PENGARUH PEMAHAMAN PERPAJAKAN, TINGKAT PENGHASILAN, KESADARAN WAJIB PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK. Seminar Nasional Akuntansi Dan Call for Paper, 1(1), 418–429. https://doi.org/10.33005/senapan.v1i1.258

Issue

Section

Articles