PENGARUH SOLVABILITAS, AUDITOR SWITCHING DAN AUDITOR’S OPINION TERHADAP AUDIT DELAY DENGAN ROE

Authors

  • Riska Suci Effendi Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
  • Saiful Anwar Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

DOI:

https://doi.org/10.33005/senapan.v1i1.255

Keywords:

Audit Delay, Auditor Switching, Auditor’s Opinion, Return on Equity, Solvabilitas

Abstract

Dengan menggunakan return on equity sebagai variabel intervening, reseacrh ini bertujuan untuk menguji pengaruh solvabilitas, auditor switching dan auditor’s opinion terhadap audit delay. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode 2015-2019. Sampel pada penelitian ini dipilih menggunakan teknik purposive sampling sehingga didapatkan 20 perusahaan manufaktur dengan jumlah 100 sampel. Teknik analisis dalam penelitian ini menggunakan Partial Least Square (PLS) dengan bantuan software WARP PLS 6.0. Hasil penelitian ini menemukan hasil bahwa (1) solvabilitas tidak berpengaruh terhadap audit delay, (2) auditor switching tidak berpengaruh terhadap audit delay, (3) auditor’s opinion tidak berpengaruh terhadap audit delay, (4) return on equity tidak berpengaruh terhadap audit delay, (5) solvabilitas berpengaruh terhadap return on equity, (6) auditor switching tidak berpengaruh terhadap return on equity, (7) auditor’s opinion tidak berpengaruh terhadap return on equity, (8) solvabilitas tidak berpengaruh terhadap audit delay dengan return on equity sebagai variabel intervening, (9) auditor switching tidak berpengaruh terhadap audit delay dengan return on equity sebagai variabel intervening, (10) auditor’s opinion tidak berpengaruh terhadap audit delay dengan return on equity sebagai variabel intervening.

Downloads

Published

2021-03-18

How to Cite

Riska Suci Effendi, & Saiful Anwar. (2021). PENGARUH SOLVABILITAS, AUDITOR SWITCHING DAN AUDITOR’S OPINION TERHADAP AUDIT DELAY DENGAN ROE. Seminar Nasional Akuntansi Dan Call for Paper, 1(1), 386–393. https://doi.org/10.33005/senapan.v1i1.255

Issue

Section

Articles