OPTIMALISASI TEKNOLOGI DIMASA PANDEMI MELALUI AUDIT JARAK JAUH DALAM PROFESI AUDIT INTERNAL

Authors

  • Budianto Tedjasuksmana Universitas Widya Mandala Surabaya

Keywords:

audit jarak jauh, kwalitas dokumen, observasi operasional, komunikasi

Abstract

Dunia tehnologi saat ini sedang mengalami perubahan sangat signifikan, hal ini ditandai dengan adanya revolusi tehnologi “techlash” , suatu revolusi digital , dimana kecerdasan buatan , robot, cyber physical system, Internet of Things, merupakan hal-hal yang perlu dipertimbangkan dalam profesi auditor internal. Pertimbangan kesehatan dalam masa pandemi covid 19, merupakan hal yang mendapatkan perhatian bagi setiap orang. Kondisi covid 19 telah menimbulkan ketidak pastian dan tantangan bagi bisnis dan operasionalnya. Deloitte (2018) menyebutkan bahwa internal audit telah berkembang sejak 2018, dimana seorang auditor sudah seyogyanya menyelaraskan diri dengan tantangan resiko yang berkembang, maupun tehnologi yang ada serta adanya inovasi dan era disrupsi. Dalam audit jarak jauh seorang auditor tetap harus mempertimbangkan profesionalisme yang ada, memperhatikan sikap skeptisme profesional, bertindak penuh kehati-hatian khususnya dalam pelaksanaan penugasan yaitu menguji kwalitas dokumen, langkah pemeriksaan observasi operasional di lapangan , misalnya inspeksi, konfirmasi sertahal yang tidak boleh diabaikan yaitu bentuk komunikasi yang dilakukan antara auditee dan auditor bahkan dengan pihak manajemen. Tinjauan persepektif dalam artikel ini didasarkan pada kajian pustaka , bahwa telework / Work from Home merupakan situasi dan keadaan yang menggambarkan adanya suatu transformasi dunia bisnisyang harus dihadapi, sehingga seorang auditor internal seyogyanya memanfaatkan tehnologi baru dalam melaksanakan aktivitasnya.

Downloads

Published

2021-03-18

How to Cite

Budianto Tedjasuksmana. (2021). OPTIMALISASI TEKNOLOGI DIMASA PANDEMI MELALUI AUDIT JARAK JAUH DALAM PROFESI AUDIT INTERNAL. Seminar Nasional Akuntansi Dan Call for Paper, 1(1), 313–322. Retrieved from https://senapan.upnjatim.ac.id/index.php/senapan/article/view/250

Issue

Section

Articles