PENGARUH SKEPTISME PROFESIONAL, KOMPETENSI DAN INDEPENDENSI TERHADAP KUALITAS AUDIT SEBAGAI VARIABEL MODERASI
DOI:
https://doi.org/10.33005/senapan.v1i2.212Keywords:
Independensi, Kompetensi, Kualitas Audit, Objektivitas, Skeptisme ProfesionalAbstract
Fakta mengenai laju pertumbuhan ekonomi dan teknologi meningkat dengan cepat dan memunculkan tantangan baru bagi para akuntan dalam meningkatkan kualitas audit yang dihasilkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh skeptisme profesional, kompetensi dan independensi terhadap kualitas audit dengan objektivitas sebagai variabel moderasi. Jenis penelitian ini termasuk pengujian hipotesis yang menggunakan data primer, yaitu dengan menyebarkan kuesioner kepada akuntan yang terdaftar sebagai anggota Institut Akuntan Publik Indonesia (“IAPI”). Sample yang didapat adalah sebanyak 400 responden. Data diolah menggunakan SPSS. Metode analisis dari penelitian ini menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa skeptisme profesional dan kompetensi berpengaruh terhadap kualitas audit sedangkan independensi tidak berpengaruh kualitas audit. Objektivitas tidak memoderasi pengaruh skeptisme profesional dan kompetensi terhadap kualitas audit sedangkan objektivitas memoderasi pengaruh independensi terhadap kualitas audit.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Januar Nurzaman, Sekar Mayangsari
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.