ANALISIS PERAN DAN KUALITAS INTERNAL AUDITOR DALAM EFEKTIFITAS PENGENDALIAN INTERNAL
DOI:
https://doi.org/10.33005/senapan.v1i1.239Keywords:
Efektivitas, Internal Auditor, Pengendalian Internal, Peran dan KualitasAbstract
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis peran dan kualitas internal auditor dalam efektivitas pengendalian internal pada PT Adhimix RMC Indonesia Plant Surabaya. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan metode yang digunakan wawancara dan observasi lapangan kepada lima orang informan yang terdiri dari dua key informan yaitu kepala satuan auditor internal perusahaan dan auditor perusahaan. Serta informan pendukung yaitu kepala plant atau cabang, supervisior akuntansi dan keuangan, serta staff HRD. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa auditor internal mempunyai peran yang vital dan kualitas yang sangat baik. Hal tersebut ditunjukkan oleh efektivitas pengendalian internal pada PT Adhimix RMC Indonesia sudah berjalan sesuai dengan peraturan yang digunakan. Namun juga terdapat beberapa kekurangan diantaranya kurang maksimalnya kinerja auditor internal. Namun terdapat beberapa hal yang masih belum sesuai dengan lima komponen COSO 2013 yaitu komponen lingkungan pengendalian, informasi dan komunikasi. Sehingga perusahaan diharapkan untuk memperbaiki hal tersebut guna tercapainya efektivitas pengendalian internal serta tercapainya visi misi perusahaan secara maksimal.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.