PENGARUH MORALITAS INDIVIDU TERHADAP KECENDERUNGAN KECURANGAN AKUNTANSI

(STUDI KASUS PADA PT SINERGITAS INDONESIA MUDA)

Authors

  • Dimas Yavi Alyandy Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
  • Rida Perwita Sari Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

DOI:

https://doi.org/10.33005/senapan.v2i2.207

Keywords:

Moralitas Individu, Kecenderungan Kecurangan Akuntansi, WarpPLS

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan yaitu guna mengidentifikasi dampak Moralitas Individu terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi. Diharapkan penelitian ini dapat memberi manfaat berupa evaluasi bagi perusahaan terkait betapa pentingnya pengaruh moralitas individu terhadap segala bentuk kecurangan akuntansi. Pada riset ini, metode yang dipakai yaitu pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian ini cenderung deduktif. Populasi sekaligus sampel yang dipakai pada riset ini yaitu semua pegawai PT Sinergitas Indonesia Muda. Jenis data yang dipakai pada risetini menggunakan data primer yang berasal dari jawaban responden yang didapat dari angket yang disebarkan kepada seluruh karyawan PT Sinergitas Indonesia Muda berjumlah 100 responden. Teknik analisa data yang dipakai pada riset ini menggunakan Patial Least Square (PLS) dengan bantuan software WarpPLS 7.0. Temuan riset menunjukan Moralitas Individu berpengaruh positif dan signifikan pada Kecenderungan Kecurangan Akuntansi.

Downloads

Published

2022-10-10

How to Cite

Dimas Yavi Alyandy, & Rida Perwita Sari. (2022). PENGARUH MORALITAS INDIVIDU TERHADAP KECENDERUNGAN KECURANGAN AKUNTANSI: (STUDI KASUS PADA PT SINERGITAS INDONESIA MUDA). Seminar Nasional Akuntansi Dan Call for Paper, 2(2), 160–167. https://doi.org/10.33005/senapan.v2i2.207

Issue

Section

Articles