Academic Cheating Saat Covid 19 pada Mahasiswa Akuntansi: Literature Review
DOI:
https://doi.org/10.33005/senapan.v3i1.289Keywords:
Kecurangan Akademik, Mahasiswa AkuntansiAbstract
Kecurangan akademik sudah menjadi suatu fenomena yang wajar dalam lingkup mahasiswa akuntansi, terlebih saat adanya covid 19. Tujuan penelitian ini untuk menjelaskan fenomena kecurangan akademik pada mahasiswa akuntansi setelah covid 19. Metode penelitian ini menggunakan literature review dengan mengkaji 200 artikel ilmiah, dan melakukan tahap selektif literature hingga memperoleh 15 artikel ilmiah yang relevan dengan topik pembahasan. Sumber data didapatkan menggunakan google scholar, publish or perish serta olah data pada VOSviewer. Hasil dari penelitian ini yaitu, fenomena kecurangan pada mahasiswa akuntansi sulit untuk dihentikan karena para mahasiswa akuntansi menganggap hal- hal tersebut adalah hal yang wajar dan bukan sesuatu yang fatal. Orientasi mahasiswa akuntansi untuk menjadi lebih baik dari orang lain mengakibatkan adanya kecenderungan melakukan kecurangan akademik dengan tujuan untuk mendapatkan keuntungan individu berupa grade yang sempurna. Sebenarnya, lebih baik jika mahasiswa akuntansi mengasah dan mengembangkan kemampuannya akan memiliki manfaat yang jauh lebih baik, dari pada harus melakukan tindakan kecurangan akademik. Penelitian selanjutnya disarankan untuk meneliti secara lebih spesifik perihal kecurangan pada mahasiswa akuntansi setelah covid-19 dan pencegahannya.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Hana Retnowati, Rizdina Azmiyanti
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.